Dibawah ini yang merupakan ciri tumbuhan lumut yaitu ...
a. Fase dominannya sporofit
b. dapat disebut tumbuhan cormophyta berspora
c. mempunyai tracheophyta
d. dapat dibedakan akar, batang dan daun sejati
e. fase dominannya gametofit
Jawab : E. fase dominannya gametofit
Pembahasan :
Ciri lumut:
a) berklorofil (bersifat autotrof)
b) tidak memiliki berkas pengangkut (floem dan xylem)
c) tumbuh di tempat yang lembab
d) peralihan antara tumbuhan Thallophyta dan Cormophyta
e) mengalami pergiliran keturunan (metagenesis)
f) sebagian lumut tubuhnya berupa talus (lembaran)
g) belum dapat dibedakan antara akar, batang, dan daun
h) sebagian lagi telah memiliki organ mirip akar (rizoid), batang dan daun. Rhizoid berfungsi untuk melekat pada substrat dan mengangkut air dan zat-zat hara ke seluruh bagian tubuh.
Pergiliran keturunan (metagenesis), baik pada lumut maupun paku terdiri dari dua fase yaitu fase gametofit dan sporofit. Fase gametofit adalah fase yang menghasilkan gamet sedangkan sporofit adalah fase yang menghasilkan spora. Pada lumut, fase yang dominan (hidupnya lebih panjang) pada lumut yaitu gametofit sedangkan pada tumbuhan paku, fase dominannya adalah sporofit.
maka dari itu, jawaban yang tepat adalah E. fase dominannya gametofit
0 comments:
Posting Komentar